Thursday, August 16, 2007

Cheeze.. Click!

Foto yang ditaruh di :
- Ruang tamu : menunjukkan kebanggaan dan kehebatan.

- Ruang keluarga / tengah : digunakan untuk 'pembentukan' image. Biasanya menampilkan foto wisuda lengkap dengan toga, foto kemesraan pasangan, keharmonisan keluarga, anak yang lucu, dan sejenisnya.
- Dalam dompet : Objek foto adalah orang atau binatang atau tanaman atau benda kesayangan. Bisa juga sebagai pengingat, seperti 'Hey ingat, kamu sudah punya anak istri. Jangan main dengan perempuan lain!"
- Ditempel / diselip di dalam diary : objek foto adalah kekasih rahasia, cinta terlarang, foto yang setiap dipandang selalu menggugah perasaan, suka dicium - cium kalau tidak ada orang lain yang melihat, very personal.
- Ditempel di komputer, gambar wall paper, ditaruh di meja kerja : objek foto adalah penyemangat dan penyejuk hati.
- Friendster, YM, blog, handphone, i pod : objek foto adalah seseorang atau seekor atau sesuatu yang selalu ada di hati, berkesan, punya cerita.
- Kamar, album foto : objek foto memiliki makna penting secara alamiah, saudah sewajarnya ditaruh disitu (foto keluarga, pasangan)
- File my pictures, laci : biasa aja
Ada foto saya lho di ruang tamu, di kamar / album, my pictures / laci orang lain! Bangga atau..

No comments: