Friday, November 16, 2007

Simply like it

What a wonderful life..
Alhamdulillah.. Love you ya Allah :)

Baru ngerti kenapa orang harus hidup sederhana. Siapa bilang harus sederhana dalam pengertian gaya hidup? Saya yakin, bukan hanya itu cara pemaknaannya..

Sederhana Hmm, i like it..
I like it, like it Simply like it

Tuesday, November 13, 2007

!!!@#$%^&*()

iiiiiiih ganggu banget sih! Pamaeh semangat.. Man,diantara semua hinaan, kenapa yang dipilih yg itu..

Orang SOK yg kayak tai

Aduh euy, kata - kata itu masih aja menusuk hati. Bikin sedih, bikin nggak percaya diri, bikin saya merasa buruk tentang diri sendiri, bikin saya merasa punya makna buruk buat orang lain, bikin takut, bikin nggak enak hati.

Kata - kata yang setiap kali ditudingkan, bisa membuat saya langsung terdiam, perasaan gonjang - ganjing, merasa buruuuuuuk banget. Edan, terpukul banget!

Karena diucapkan oleh orang - orang terpenting dalam hidup saya, pengaruhnya besar bo..

Apakah mereka mengatakannya semata mata karena terbawa emosi, atau mereka memang menganggap diri saya seperti itu?

Edan, edan.. Jadi nggak PD banget! I feel really bad about myself..

Ya Allah, emang saya seburuk itu yah? :(

Jadi takut ngomong, takut bertindak, takut untuk sharing, takut berkeyakinan..

Saya jadi sering berpikir, buat apa saya mencoba untuk banyak belajar, banyak merenung, mencoba memandang segala sesuatu secara positif (at least nggak negatif), mencoba untuk setidaknya nggak lebih buruk dari kemarin.. kalau akhirnya saya hanya dianggap like shit..

Huhuuuuu.. Ya Allah, bener deh..saya berjuang (dan tidak mudah lho) untuk menjadi lebih baik, bukan untuk dipertontonkan..bukan untuk dipamerin,dan astagfirullah..bukan untuk menjatuhkan orang lain. Bener ini mah..

Lagi pula apa sih yang mau dipamer pamerin dari hidup saya?

SAYA TUH BUKAN ORANG SUCI, BUKAN ORANG PALING PINTAR SE-DUNIA, BUKAN YANG PALING BENAR, BUKAN YANG PALING HEBAT, BUKAN YANG TAHU SEGALANYA, BUKAN YANG PALING BERKUASA, BUKAN YANG PALING KEREN!!! tai

udah ah..nggak mau ngapa ngapain, diem aja, nggak usah berbuat apa apa.. saya kan orangnya sok.

Hop Hop Hop!!!

Waaaaaaaaaaaaaaaahhhhh.. Ayo De, SEMANGAAAAAAAAAAAAAAAAAAAATTT!!!

Yo ayo yooo.. Hu Hu..Kutumbaba...

Lalalalalalalalalalalalalalalalalaaaaaaaa...

Suit suit.. piwiiiit

:D

Friday, September 21, 2007

Salam Sayang

Tuhanku.. pertemukanlah aku dengan orang - orang yang benar - benar menyayangiku.. Tidak karena terpaut hutang budi.. Tidak terpaut apa pun. Mereka hanya sekedar menyayangiku..
Tuhanku.. eratkanlah tali silahturahmi antara aku dan orang - orang yang selama ini telah menyayangiku dengan ikhlas.
Maafkan aku yang telah menelantarkan dan tidak mensyukuri kasih sayang-Mu yang telah Kau pancarkan melalui orang tua, keluarga, dan sahabat - sahabatku..
Mam, Yah, Teh, Ki, Al, Cal, Den, Le, Din, Mas.. Hatur nuhun.. Punten pisan atas segala kekhilafan..

Friday, August 17, 2007

Senyuman Bahagia di Bulan Agustus

Birthday gift list :

1. Buku 'Transformation of God' karangan Karen Amstrong
2. Kamera digital 6MP
3. Buku biografi Bung Hatta
4. Buku biografi Abu Bakar As-Sidiq
5. i Pod
6. Jeans Levis
7. Topi cap warna hitam atau hijau
8. Cute sweater
9. Kaos Soundgarden
10. DVD player
11. A BIRTHDAY SURPRISE PARTY!!!

Brrr.. Ngeri euy setiap menghadapi hari ulang tahun. Ya Allah, please make this year..a beautiful sweet birthday for me, hiks. Saya ingin tersenyum lebar di hari ulang tahunku :D

Thursday, August 16, 2007

Cheeze.. Click!

Foto yang ditaruh di :
- Ruang tamu : menunjukkan kebanggaan dan kehebatan.

- Ruang keluarga / tengah : digunakan untuk 'pembentukan' image. Biasanya menampilkan foto wisuda lengkap dengan toga, foto kemesraan pasangan, keharmonisan keluarga, anak yang lucu, dan sejenisnya.
- Dalam dompet : Objek foto adalah orang atau binatang atau tanaman atau benda kesayangan. Bisa juga sebagai pengingat, seperti 'Hey ingat, kamu sudah punya anak istri. Jangan main dengan perempuan lain!"
- Ditempel / diselip di dalam diary : objek foto adalah kekasih rahasia, cinta terlarang, foto yang setiap dipandang selalu menggugah perasaan, suka dicium - cium kalau tidak ada orang lain yang melihat, very personal.
- Ditempel di komputer, gambar wall paper, ditaruh di meja kerja : objek foto adalah penyemangat dan penyejuk hati.
- Friendster, YM, blog, handphone, i pod : objek foto adalah seseorang atau seekor atau sesuatu yang selalu ada di hati, berkesan, punya cerita.
- Kamar, album foto : objek foto memiliki makna penting secara alamiah, saudah sewajarnya ditaruh disitu (foto keluarga, pasangan)
- File my pictures, laci : biasa aja
Ada foto saya lho di ruang tamu, di kamar / album, my pictures / laci orang lain! Bangga atau..

Tuesday, August 14, 2007

Ibu..anakmu asyik!

Waaah angin segar penyemangat! Udah lebih dari seminggu ini, saya ngerasain suasana asyik. Ya, asyik! Asyik dalam definisi saya.. ringan, penuh dengan becandaan aneh, gerakan2 tubuh yang lebay, mentertawakan hal sederhana yang dikembangin jadi hal2 tak masuk akal, melakukan perbuatan2 norak beresiko membawa malu, gosip seenak udel, centil menjijikan,dan nyela2 tak kenal perasaan. Nggak perlu was2, tak perlu hati2..keluar begitu aja kayak kentut. Asyiknya.. Fun!

Terima kasih untuk Alny (untung anak ini nggak akan ngebaca blog ini), dan Dini (sama, dia juga nggak akan baca blog ini).

Saya kira saya udah nggak asyik lagi.. udah jadi orang yang serius, pendiam, datar, dan dingin. Ternyata tidak my friend! Wuhuuu.. aku masih asyik lho. Alhamdulillah, alhamdulillah!

Saya paling senang tertawa..suara tertawa itu enak bgt. Hihihihiiii (ini suara ketawa favorit, karena didalamnya terkandung nada malu2 yang kejam).

Bagi saya, hari - hari terbaik adalah hari - hari yang asyik!

:D ;) :D ;) :D ;) :D ;) :D ;) :D ;) :D ;) :D ;) :D ;) :D ;) :D ;) :D ;)

Tuesday, August 7, 2007

Kekesalan di pagi hari !!!@#$%^&*()_+

At least bilang makasih kek, udah dibeliin.. Atau sorry nggak bisa dimakan. Udah sengaja nunggu lebih dari setengah jam tau, buat dapetin makanan itu! Grrr...

Thursday, July 19, 2007

Tok - Tok!

Gue setuju banget sama perkataan lo, bahwa pertemanan kita bener - bener udah solid dan kuat banget. Dulu kita main bareng karena keasyikan luar biasa yang kita rasakan. Cociks banget! Padahal kita 180 derajat berbeda karakter. Cool.. Mau sesusah dan seberat apa pun jalan yang kita hadapi, kita mah asik aja.. Dua - duanya bebal, dan kosong.. Kita terkagum - kagum satu sama lain. Dua orang berbeda yang begitu hidup dan inspirasional bagi satu sama lain. We just clicked! Kita kenal kehebatan satu sama lain.

Tiba - tiba ketika kita nggak sebebal dan sekosong dulu, kita masing - masing jadi orang paling egois, self centered, dan keras kepala. Lo mulai melihat dan merasakan tai - tainya gue. Begitu juga gue, melihat dan merasakan tai - tainya lo. Anjing, lo nggak nyaman setengah mati sama gue. Dan gue marah setengah mati sama lo. Gue menyakiti hati lo yang paling dalam. Dan lo membuat gue merasakan kesedihan yang paling hebat. We hurted each other. Nggak ada sakit hati yang paling pedih, melebihi sakit hati yang disebabkan oleh orang yang paling dipercaya.

Only God knows, kenapa kita tetep nggak bisa meninggalkan satu sama lain. And only God knows, kenapa akhirnya kita bisa memaafkan dan mengikhlaskan segala ketai-an itu.

Ini bukan masalah kesetiaan. Ini bukan masalah friendship forever. Bagi gue ini simple banget. Allah memang menjodohkan gue dan elo sebagai teman. Entah kenapa, semarah - marahnya gue, sekesel - keselnya elo..deep down inside, we know.. we're partner. Partner yang direstui Allah, untuk membuat banyak hal besar yang bermanfaat bagi dunia. At least untuk hidup kita masing - masing. Gue kehilangan sebelah anggota badan, sebelah otak, dan sebelah jiwa gue, kalau gue tidak 'bekerja' dengan elo. Cuma hati aja yang sepenuhnya milik kita pribadi masing - masing. Hati gue, sepenuhnya punya gue. Hati lo, seutuhnya punya lo. Tapi kalau gue bergerak, gue berpikir, gue beremosi..kayaknya pincang kalau nggak diceritain dan digosipin sama lo.

Damn, gue tuh pernah memperlakukan lo kayak tai. Elo juga gitu ke gue. Dan kita menerima hal itu, walaupun beratnya kayak anjing. Hati kita memang terus tergerak untuk memaafkan dan mengikhlaskan, tanpa perlu memahami sepenuhnya apa yang benar - benar terjadi. Pokoknya yah, nggak tahu..gitu aja.

Sekarang hubungan kita masih aneh. Canggung. Masih sering terkejut dengan sosok kita masing - masing yang sekarang. But that's fine. Mau diapain lagi. I'm stuck with you. And always will.. Damn! Hehee..

Hati gue sering gundah sekarang. But i swear to God, itu bukan karena gue masih marah, atau merasa kehilangan lo. Nope..gue mah yakin, elo akan selalu ada deket gue. Gue gelisah cuma karena..gue kangen main sama lo. Ya, main! Bukan bareng untuk sesuatu yang besar dan serius. Cuma kangen main aja. Main..dalam arti yang ringan dan asik. Main.. Bermain..

Ketika kita masing - masing sudah melewati satu tahap besar untuk hidup kita.. Sendiri - sendiri, membenahi hidup..mengasah dan memanfaatkan apa yang kita punya masing - masing.. Sekarang saatnya bermain..! Horeeeeee..!!

Nggak mau janjian..ribet di elo, ribet di gue. Main mah nggak perlu dijadwal. Namanya juga main.. Hehee..

Tok - tok.. Bule, main yuuuuuuk! :D

Sunday, July 1, 2007

Ini teh rumah saya gitu?

Dear Kudanil,
Ini mah curhat.. abis bingung mau ngobrolin sama siapa? Takut salah paham..

Tentang rumah nih.. Nggak tahu kenapa, bangunan rumah yang sekarang saya tinggalin rasanya kok nggak kaya rumah yah..? Bangunan itu bukan rumah kami (apalagi rumah saya)..bangunan itu adalah rumah mereka.
Rumah itu didatangi oleh tamu - tamu mereka. Teman - teman mereka..saya juga kenal orang - orang itu sih..tapi kenalnya juga karena dikenalin mereka. Ada alasan kenapa saya baru 3 kali membawa teman - teman saya. Karena saya tahu, tamu - tamu saya kalau main ke tempat itu, pasti kurang nyaman..dan jengah kalau berlama - lama. Karena kesan yang mereka dapatkan adalah, mereka bukan bermain ke rumah saya. Tapi mereka datang ke sebuah tempat yang di dalamnya sudah ada komunitas tertentu. Saya juga jadi kikuk dan bingung sendiri mencari cara supaya mereka bisa nyaman di situ.
Bangunan itu pada kenyataannya dihuni oleh sepuluh juta orang. Dan kesepuluh juta dikurangi enam, adalah tamu - tamu mereka. Saya kenal orang - orang itu juga sih..dan mereka nggak ada yang nyebelin satu pun...tapi sekali lagi, mereka bukan orang - orang yang familiar dan akrab di hidup saya sebelumnya. Saya baru dikenalkan oleh mereka. Tentunya dengan banyak orang - orang yang baru saya kenal itu, saya jadi tidak bisa leluasa bebas guling - gulingan di ruang TV, di ruang makan, di kamar mandi, dan di dapur. Malu euy banyak orang yang belum begitu akrab. Suka aneh kalau bangun tidur pagi - pagi lihat penghuni - penghuni yang tidur di ruang TV..ini siapa aja yah? Oooh..tamu - tamu mereka.
Di bangunan itu ada juga lho jadwal yang lumayan rutin. Dan tentunya itu adalah jadwal mereka. Hari - hari khususnya weekend pasti bangunan itu jauh dari keheningan. Penuh dengan canda tawa dan permainan seru. Becandaan, obrolan asyik, dan permainan mereka (bersama tamu - tamu mereka)... Ikut gabung? yah dicoba sih sekali - kali (dan seru juga), tapi bo..suka nggak ngerti obrolan dan permainannya.
Peraturan di bangunan itu? Hmm..mungkin peraturannya adalah tidak ada peraturan. Saya mah ikut aja deh sama pola mereka. Rumah berantakan, cucian piring numpuk, kamar mandi penuh terus, air minum habis secepat kilat, suara musik super kenceng..mau protes? Da kumaha yah, nggak enak euy sama mereka.
Alhamdulillah sepuluh juta orang yang ada di bangunan itu, bageur - bageur semua. Dan eh, saya disegani lho.. Beda sendiri deh..paling disegani. Tapi kenapa yah..asa malah jadi ada yang aneh. Disegani karena saya sehari - harinya bukan bagian dari komunitas mereka. (plus faktor bengeut dan aura galak kali yah, hehee).
Kudanil kamu pernah berkunjung ke sebuah kantor dan warung yang ada di depannya? Nah orang - orang dan suasana di bangunan tempat saya tinggal teh kira - kira sama, sama orang - orang dan suasana di kedua tempat itu.
Saya tinggal di bangunan itu sama sahabat saya lho.. Kamarnya persis disebelah kamar saya. Sahabat yang selama saya mengenalnya selalu saja saling berbagi kamar. Tapi saya nggak pernah sekali pun menginap di kamarnya. Nggak enak, takut ganggu. Karena kamarnya sering banget diinepin sama tamu - tamunya. Kalau kebetulan lagi nggak ada yang bertamu, saya mah tidak berani untuk menginep di sana. Takut dia enek, setiap hari kamarnya ada aja orang lain. Saya main ke kamarnya kalau lagi nggak ada siapa - siapa di bangunan itu. Masuk, duduk di kasurnya, mencoba merasakan kehangatan persahabatan walaupun saya sendirian di situ, inget - inget hal - hal asyik yang pernah dialamin bareng, membayangkan lagi ngobrol asik sama dia, trus shalat di situ deh..biar kamarnya jadi tambah hangat dan damai. Asa aneh..tinggal bareng, tapi kok malah makin nggak akrab yah?
Eits..tapi nggak sesedih itu kok kondisinya. Saya masih punya ruang yang akrab, hangat, dan homey di bagunan itu...kamar saya dan kamar adikku.
Kudanil, saya teh cerita karena takut saya akan punya pikiran dan perasaan buruk tentang bangunan itu dan orang - orang di dalamnya nanti. Saya menyukai mereka. Mereka bageur, asyik, dan nggak ganggu. Saya teh minoritas yang berbeda sendiri dan nggak bisa protes sama sekali. Bangunan itu kan rumah mereka. Mereka sudah sepantasnya punya hak untuk menjadikan bangunan itu rumah mereka, dengan hidup dengan cara mereka, mengundang teman - teman mereka, dan melakukan apa saja di rumah mereka. Mereka mencintai rumah mereka karena hal - hal tersebut. Sedangkan saya... saya kehilangan esensi dan rasa, bahwa bangunan itu adalah rumah saya.
Tapi InsyaAllah, saya akan berusaha menjaga hati supaya nggak terselip rasa kesal, muak, apalagi marah. Na'udzubillah.. jangan sampe De! Astagfirullah.. Saya akan membuat pilihan..tapi tidak karena saya mempersalahkan mereka.
Ini teh rumah saya gitu..? Asa henteu

Monday, May 14, 2007

Si Einstein Suka Curhat Nggak Yah?

Kira - kira si Einstein suka curhat nggak yah? Kalau Pak Wijaya Kusuma lagi nggak enak hati, apakah dia akan selalu lari ke teman - temannya untuk dihibur? Hmm, Bill Gates kalau lagi sedih harus selalu di "shh shh, it's ok", sambil dielus - elus bahunya sama temen - temennya nggak yah? Nabi Muhammad kalau lagi gelisah hatinya harus ngumpul becanda - becanda sama sahabat - sahabatnya nggak yah? Kalau Pak Ary Ginanjar, selalu pengen diperhatiin sama temen - temennya nggak yah? Cut Nyak Dien kalau sakit, apakah pengen selalu dirawat sama temen - temennya? Kalau Isaac Newton lagi patah semangat, dia harus selalu dimotivasi sama temen - temennya nggak yah? Hmm, Plato kalau lagi merenung apakah harus selalu meminta pendapat temen - temennya? Kalau lagi berjuang, apakah Umar Bin Khatab harus selalu mengandalkan sahabat - sahabatnya?

No.. nggak harus, nggak selalu.
Mereka bukan anti-sosial, mereka hanya berpegang teguh pada diri mereka sendiri, dan pada apa yang mereka yakini.
Sepertinya orang - orang itu begitu hebat dalam memanfaatkan kekuatan - kekuatan yang mereka punya. Dan mungkin mereka memang nggak enakan ngerepotin temen - temennya :)

Monday, April 30, 2007

Friendship sucks, but somehow you don't suck man :)

Aku punya teman.. Teman sepermainan.. Dimana ada dia, selalu ada aku.. Hehee, lirik lagu ini emang benar. Tapi eits ini bukan cerita soal TTM, tapi soal teman saya si sulung keriting yang asyik. Ini testimonial buat dia..

Pertama kali ketemu, dengan sok tahunya saya tahu saya dan dia cociks jadi teman. She's cool, calm, dan nggak banyak gaya. Dia 180 derajat berbeda dengan saya si penindas manipulatif yang berapi - api. Dia bukanlah pemalu. Satu kata untuk dia saat itu..asyik! Blablabla..kita berteman. Bikin geng beranggota 2 orang..namanya geng asik (alaaah meni teu kreatip pisan). Disitu saya kenal dengan kecerdasannya, keberaniannya, kegigihannya, keunikkannya, dan yang paling penting..kesederhanaannya.

Si sederhana. Itu kata kedua untuk dia. Dia bisa jadi yang terkuat dan terhebat tanpa perlu menjadi rumit dan keras. Sangat sederhana... Tidak perlu konspirasi, gunjingan di belakang, tidak perlu emosional, tidak perlu menjadi frontal, tidak perlu ketajaman lidah, untuk dia bisa jadi yang terbaik. She's cool..

Si baik hati. Itu kata ketiga untuk dia. I really mean it, dia benar - benar berhati baik! Bukan baik dalam batasan sopan santun dan normatif, tapi benar - benar berhati emas. Pengalah, pendengar paling baik sedunia, sangat peka, hangat, dan edan.. penolong tanpa pamrih yang luar biasa!

Perbuatannya didorong oleh hatinya, bukan oleh otaknya yang cerdas. Dia tahu hati itu lebih bijaksana, lebih jenius, dan lebih benar dari pada rasio. Positive thinking banget! (eits itu kata keempat buat dia). Bukan pengeluh, bukan tukang protes.. Dia selalu yakin dengan apa yang dia mau, dia berpegang teguh pada pemikirannya. Tapi tidak sekalipun dia 'ikut campur' dengan pemikiran dan tindakan orang lain. Segala yang dia lakukan jadi inspirasi dan motivasi buat orang yang berseberangan dengan dia. Dia tidak menjatuhkan untuk menang. She's amazing..

Dia berani (kata kelima). Apalagi kalau membela orang lain. Sangat bisa diandalkan! I feel really safe when i'm with her.

Dia hangat (keenam). Wajahnya polos tidak berkerut atau jutek. Senyumnya menenangkan. Pendengar yang baik. Peka. A shoulder to cry on. Dia lucu tanpa harus jadi badut. Peduli dengan kesedihan dan kebutuhan orang lain. Asik lah pokoknya..

Smart (ini ketujuh). Sudahlah, ini mah tak perlu dipertanyakan. Dia tidak perlu menonjolkan atau memamerkan kejeniusan otaknya, agar orang tahu dia pintar dan berpotensi tinggi. Dia tidak berambisi dan ambil pusing untuk diakui. Dia memang selalu dan akan selalu diakui dan dihargai.

Tenang banget anaknya (nah ini kedelapan). Semangat yang tinggi tanpa perlu meledak - ledak. Tidak menyukai konfrontasi. Bukan back stabber. Tidak berbicara dengan nada tinggi. Gile, hampir nggak pernah marah. Santai, yang penting bermanfaat, nggak ngerugiin orang lain, optimis, dan terbuka.

She's different. Dia tidak perlu sama dengan kebanyakan orang. Dia tidak cocok mengikuti alur yang umum. Dia labil kalau tidak menjadi dirinya sendiri. Dia nggak asik dan nggak keren lagi kalau tidak menjadi dirinya sendiri. Individu yang saya kagumi. Dia teman dan partner kerja terbaik yang pernah saya miliki, karena dia asik, sederhana, baik hati, positive thinking, berani, hangat, smart, dan tenang. Sifat - sifat dari seorang yang hebat, yang akan selalu ada dalam dirinya, tak peduli bahwa hidup terus berjalan dan banyak membawa perubahan..karena sifat - sifat itu adalah anugrah dan keberuntungannya.

Friendship sucks, but somehow you don't suck man :)

Tuesday, April 24, 2007

ciri-ciri orang yg tidak mendengarkan

- selalu mengatakan "enggak, bukan gitu!", "bukan begitu", "enggak, enggak.." dan sejenisnya, setiap orang lain baru menyatakan pendapatnya.

- sering memotong pembicaraan orang lain.

- sudah sibuk memikirkan apa yang mau dikatakan ketika orang lain masih berbicara.

- tidak sabar untuk mendapatkan giliran bicara.

- mudah teralihkan perhatiannya ketika sedang mendengarkan.

- cepat menyatakan kesimpulan dari pembicaraan orang lain, padahal orang lagi antusias ngomong.

- simply doesn't cara about the conversation.

- tidak memancing agar pembicaraan bisa berlanjut, ketika sebelumnya sempat terhenti oleh hal lain.

- sering menggunakan kata - kata "kalau gue yah...", " gue juga pernah begitu...", "enggak begitu, menurut gue...", etc

- tidak mengingat detail kecil tapi penting dari pembicaraan orang lain.

- dengan dinginnya mengganti topik pembicaraan dengan cepat.

- bengong.

- diskusi tidak berjalan dengan enak.

- sibuk berekspresi tanda tidak setuju, menganggap enteng pendapat orang lain, tersenyum melecehkan, etc.

- sibuk menyisipkan lelucon - lelucon nggak penting.

ada ciri - ciri lain?

Friday, April 20, 2007

I am special ketika, bla bla bla..whatevah!

I am special ketika orang lain menanti - nanti kehadiranku
I am special ketika orang lain ingin senantiasa dekat denganku
I am special ketika orang lain menulis khusus tentang aku di buku harian atau blog nya
I am special ketika orang lain menghubungiku hanya ingin bertanya 'apa kabar'
I am special ketika orang lain meneleponku untuk obrolan menyenangkan atau morning call
I am special ketika orang lain membuatkan surprise, menyiapkan kue dan lilin, memberikan hadiah manis, berusaha menjadi orang pertama yang menyelamatiku, dan berusaha membuatku senang pada hari ulang tahunku.
I am special ketika orang lain merawat dan memperhatikanku ketika aku sakit
I am special ketika orang lain mengingatku di detik - detik akhir kehidupannya

I am special ketika, bla bla bla..whatevah!

Aku masih saja tidak saleh

Tuhanku.. aku bukanlah orang saleh. Mulutku bagaikan pisau tajam. Langkahku tidak berjalan diatas kebijaksanaan. Amarah adalah senjataku. Manusia adalah pujaanku. Tapi kenapa aku masih saja bisa merasakan cinta-Mu? Apakah cinta-Mu tidak memilih?

Tuhanku yang baik..tidak pernah sedetikpun aku merasa ditiadakan oleh-Mu. Aku ini berarti. Aku ini dicintai. Aku ini dimanjakan. Aku ini diterima seutuhnya. Aku ini dipercaya. Aku ini khalifah hidupku!

Tuhanku, sampai sekarang aku masih saja tidak saleh. Aku bukan ulama. Tapi aku tahu aku tidak akan tersesat. Aku tahu pelipur laraku. Aku tahu penyemangatku. Aku tahu aku akan baik - baik saja..

Sejak aku mulai menemukan penawar rindu hatiku pada-Mu, sejak itu pula aku makin mencintai keluargaku, aku makin mengerti sahabat - sahabatku, aku makin menyukai belajar, aku makin menggebu - gebu mengejar impian - impianku, aku makin tak ingin menyia - nyiakan waktu, dan aku makin tak ingin jauh dari-Mu..

Sunday, April 1, 2007

Not now, Not then.. Just before

Tinggal pilih mau melihatnya dari sudut pandang mana. Your thoughts are very good reinforcement. Positive reinforcement as well as negative reinforcement.

What you think protects you
What you think attacks you

What I'm thinking right now, saya cuma seseorang yang pernah hadir di masa lalu yang gemilang. Someone who was really special and significant.

But at the mean time..just a regular home mate. What makes me special is just because of who I was in the past.

Teman dimasa berat..that's who I am.
Setelah tidak dibutuhkan..kehadirannya tidak begitu berarti.

Saya juga dulu begitu special, karena memang kebetulan saat itu hanya ada saya saja. Dia tidak punya pilihan lain.

Sekarang ketika ada semua orang...
Hahahaa!!!
Not now, not then... Just before!

What People Can Tell

People can tell, ketika mereka tengah mengalami sesuatu.
People can tell, ketika mereka dibohongi.
People can tell, ketika mereka benar - benar disayangi.
People can tell, ketika mereka dilupakan.
People can tell, ketika mereka benar - benar dihargai.
People can tell, ketika mereka dihindari.
People can tell, ketika mereka benar - benar dirindukan.
People can tell, ketika mereka harus berhenti.
People can tell, ketika mereka benar - benar dipedulikan.
People can tell, ketika mereka harus mundur.
People can tell, ketika mereka benar - benar diinginkan.

Tidak bisa dibohongi, tidak bisa dihindari, because people really can tell...

What People Can Tell

People can tell, ketika mereka tengah mengalami sesuatu.
People can tell, ketika mereka dibohongi.
People can tell, ketika mereka benar - benar disayangi.
People can tell, ketika mereka dilupakan.
People can tell, ketika mereka benar - benar dihargai.
People can tell, ketika mereka dihindari.
People can tell, ketika mereka benar - benar dirindukan.
People can tell, ketika mereka harus berhenti.
People can tell, ketika mereka benar - benar dipedulikan.
People can tell, ketika mereka harus mundur.
People can tell, ketika mereka benar - benar diinginkan.

Tidak bisa dibohongi, tidak bisa disembunyikan, because people really can tell...

Wednesday, March 28, 2007

Apa yang Hilang

DihargaiDihargaiDihargaiDihargaiDihargaiDihargaiDihargaiDihargai

Dihargai waktunya
Dihargai kepercayaannya
Dihargai prasangka baiknya
Dihargai perbedaannya
Dihargai persahabatannya
Dihargai ketakutannya
Dihargai kepeduliannya
Dihargai kesalahannya
Dihargai diamnya
Dihargai kepentingannya
Dihargai nama baiknya
Dihargai usahanya
Dihargai kesedihannya
Dihargai keinginan sederhananya
Dihargai kegelisahannya
Dihargai kehilangannya...

DihargaiDihargaiDihargaiDihargaiDihargaiDihargaiDihargaiDihargai

Friday, March 23, 2007

Si Superman Lucu Cool yang Begitu Hidup!

( Tuesday was & is always my favorite day of the week. My 'Rock The Night' at Hard Rock FM, and my 'Satu Jam Saja Bersama...' at I Radio)

Selasa minggu ini begitu menggetarkan. Entah apa rasanya... Malu, terharu, terinspirasi, dan yang jelas bersyukur bisa mendengarkan kisah hidup ibu-anak yang mengagumkan!

The mother was amazing! Tidak perlu lagi merincikan kekuatan & cinta seorang ibu. Sudah menjadi suatu niat yang teguh bagi saya untuk menjadi seorang ibu yang dicintai (amin). Tapi itu nanti..nanti, apabila waktunya tiba..

Tapi kisah sang anak lah yang membuat saya tertunduk malu. Dia adalah seorang atlit berprestasi berumur 16 tahun. Tidak pernah sekalipun senyum hilang dari wajahnya yang menyejukkan. Seorang pemberani yang memiliki integritas yang luar biasa! Seseorang yang menyenangkan untuk dicintai. Sebuah contoh manusia yang berserah diri kepada Allah, tanpa sekalipun memiliki prasangka buruk terhadap diri dan hidupnya. Tidak ada keluhan. Tidak mengasihani diri. Tidak malu...

Segala kekuatan 'super'nya ini tidak ia tampilkan karena ambisi untuk menjadi manusia sukses yang hebat. Tidak ada keinginan untuk menjadi yang TERbaik. Tidak ada ketamakan. Yang terpancar jelas adalah kesederhanaan yang dimiliki seseorang yang pandai sekali mensyukuri nikmat.

Timbul rasa iri yang begitu besar, ketika saya mengetahui bahwa dia adalah seorang manusia yang tidak sedetikpun waktunya ia sia - siakan!

God he's so alive..!

Untuk Sadam..siswa SLB C Cipaganti, yang belum benar - benar menguasai baca tulis, dan berhitung. Yang masih mempelajari mata pelajaran SD diusianya yang ke-16. Seseorang yang hanya memiliki IQ 80..yang oleh sebagian orang dianggap memiliki keterbelakangan mental (heuh, apa yang terbelakang dari mental juaranya?!)...
Sementara kamu dianggap sebagai seseorang yang memiliki kekurangan..sungguh, satu - satunya hal yang terpancar jelas di mata saya adalah kelebihanmu (yang membuat saya begitu iri).

Terima kasih ya Allah..saya bisa mengenal seorang superman lucu cool bernama Sadam :)

Bubu, Jojo, & Si Bungsu

Si sulung selalu akan lebih mudah menyayangi si bungsu

Diantara kekaguman si sulung kepada si tengah..selalu saja terselip sebuah ketidaknyamanan

(teori psikologi, yang ternyata benar..darn!)

Circlelogy

Sick bastard!
Enough is enough dude
Why leave?
Too sad
So?
It's like a damned circle. It keeps coming, over and over again
Why not adjust, get use?
I tried..it got better
So, why still?
Better is not enough. I want it to stop God damn it!
No way dude..can't stop, won't stop
SHIT! ShitShitShit!!!

Hip Hip Hura Hura

Kenapa saya tidak pernah diajak menonton acara jazz atau pertunjukkan musik yang kamu suka?

Kenapa saya tidak pernah diajak nonton bioskop film - film yang menarik hati kamu?

Kenapa saya tidak pernah diajak untuk mencoba restoran baru atau restoran enak oleh kamu?

Kenapa saya tidak pernah diajak kamu pergi ke pasar seni?

I never really got in your top person list..
Someone to be forgotten in good times..

Well fuck them all!

How I'd Love to..

Far far away from here..
In a place civilized by strangers
There's a start.. There's something to come
Scary, but amazingly interesting!

I got so tempted to go there.. Live a life there
New beginning equals new hope
Strangers equal new friends
Not knowing equals learning

They are all the good reasons..

But somehow,
A place far far away, where strangers live
No old friends, no old lovers, no old duties, no old sadness..
A journey to a far far away land equals escaping!

How i'd love to escape right now
No old friends, no old lovers, no old duties, no old sadness..

Saturday, March 10, 2007

Seiring dengan prasangka baiknya terhadap hidup, ia mati...

Sang kupu - kupu lahir sebagai seekor ulat buruk rupa, yang keburukkannya membuat ia hidup sendiri walau ditengah - tengah kawanannya.

Buruk rupanya tidak pernah menghalangi semangatnya untuk terus menjalani hidup. Dia tidaklah, lincah, menarik, ataupun memiliki keperkasaan yang disegani. Bulu - bulu halusnya membuat ia dihindari, namun sekaligus mengajarkannya untuk bisa menikmati kemandirian yang begitu menggairahkan! Dunia diarungi dengan langkah pasti dengan penglihatan kedua matanya.

Di saat yang tepat, ketika bekalnya sudah cukup, tibalah waktu bagi sang ulat untuk menikmati, dengan penghayatan, jerih payahnya. Terciptalah sebentuk kepompong.. Sebuah peristirahatan yang nyaman. Entah kenapa peristirahatannya yang sederhana itu mulai menarik perhatian dunia. Selendang - selendang sutra tercipta berkat jalinan untaian benang - benang sang kepompong, yang sekaligus mengenalkannya pada pemaknaan dan pengakuan dunia terhadap dirinya.

Musim semi tiba.. Di waktu yang paling indah, terkepaklah sayap - sayap cantik sang kupu - kupu. Cantik sekali. Terbang bebas dengan keanggunan hasil metamorfosis yang sempurna. "Aku siap mengelilingi dunia!" ujarnya semangat. "Aku akan menghisap sari - sari terbaik dari bunga - bunga tercantik yang disediakan alam." Tidak pernah ada yang menyangkalnya.

Seiring dengan prasangka baiknya terhadap hidup, ia mati...

Sayapnya yang cantik, membentang kaku karena air keras. Jiwa dan semangatnya yang bebas tidak dapat mengukuhkannya dalam kelompok makhluk hidup berumur panjang. Sebagian besar kupu - kupu hidup tidak lebih dari hitungan hari.

Siapa yang lebih beruntung; sang ulat, sang kepompong, atau sang kupu - kupu?

Entah kenapa, muncul rasa iri terhadap sang ulat...

Sunday, March 4, 2007

To Forgive

Ten times removed
I forget about where it all began
Bastard son of a bastard son of
A wild eyed child of the sun
And right as rain, I'm not the same but I feel the same, I feel nothing
Holding back the fool again
Holding back the fool pretends
I forget to forget nothing is important
Holding back the fool again
I sensed my loss
Before I even learned to talk
And I remember my birthdays..Empty party afternoons won't come back
Holding back the fool again
Holding back the fool pretends
I forget to forget nothing is important
Holding back the fool again
I forget to forget me
I forget to forget you see
Nothing is important to me
I knew my loss
Before I even learned to speak
And all along, I knew it was wrong
But I played along, with my birthday song
Holding back the fool again
Holding back the fool pretends
I forget to forget nothing is important
Holding back the fool again

Tanggal - Tanggal Mengerikan!

Hahahaaa..cupu banget deh, saya (masih) punya ketakutan akan tanggal - tanggal tertentu dalam satu tahun. Setiap menjelang tanggal - tanggal itu, pasti cemas. Mengkhawatirkan akan terjadi sesuatu yang tidak mengenakkan hati, karena saya pernah mengalami hal - hal buruk pada tanggal - tanggal itu. Bukan pengalaman buruk yang terjadi hanya sekali. Tapi dalam kurun waktu 5 tahun ini, selalu terjadi hal - hal yang bikin sedih pada tanggal - tanggal tersebut. E'ek lah pokoknya..!

Dimulai dari tanggal 31 Desember menuju 1 Januari alias tahun baru. Disusul tanggal pada awal Februari, tanggal minggu keempat Maret, 23 Agustus..my birthday, dan tanggal - tanggal diselanggarakannya JavaJazz. Tanggal - tanggal e'ek!

I feel so stupid, too sentimentil, and irrational regarding to the fear i have about the dates. Hahahaa..namanya juga manusia, tidak bisa diandalkan untuk bisa selalu tegar dan bijaksana setiap waktu.

No, there's no one to blame.. Perasaan takut ini saya sendiri yang mengembangkan sehingga menjadi berlebihan. Tapi alhamdulillah, pelan - pelan saya sudah bisa menghadapinya dengan sedikit lebih tenang. At least tidak terlalu uring - uringan seperti tahun - tahun sebelumnya. Thanks ya Allah :)

Pokoknya tidak boleh menangis lagi pada tanggal - tanggal itu oke?! Oke..

Thursday, February 22, 2007

Orang yang Ganggu..

Lagi sebel nih sama orang - orang yang tidak bisa menepati janji. Ganggu banget! Ganggu kerjaan, ganggu waktu, dan ganggu emosi. Saya lagi males banget marah..tapi orang - orang yang tidak bisa dipegang kata - katanya, benar - benar menguji kesabaran banget. Sampai sekarang sih belum membuat kemarahan saya meledak. Tapi sudah mulai terbersit dalam pikiran, ketidakpercayaan saya terhadap mereka. Itu yang berbahaya, karena hal itu mulai membuat saya mengurungkan niat untuk 'bekerja sama' dengan mereka lagi.

Yang lucunya, saya enggan untuk membicarakan hal ini dengan mereka. Entah kenapa, sepertinya bisa membuat hal sederhana jadi rumit. Siapa tahu mereka jadi tersinggung, jadi segan berhubungan dengan saya lagi. Padahal saya tidak akan menuntut mereka untuk jadi pribadi yang disiplin. Hanya saja, damn.. hargai kepentingan dan kepercayaan saya!

Hal sederhana..tidak menepati janji, bisa merugikan orang lain, mengganggu mood, merusak kepercayaan, dan bisa membuat saya merasa tidak dihargai.

Temanku.. hargai kepercayaan saya lewat kata - kata dan perbuatanmu..

(I wish, saya bisa dengan tenang bisa membicarakan hal ini denganmu)

Wednesday, February 14, 2007

LeSbiaN

Jaman sekarang orang - orang selalu sibuk untuk membela kebebasannya. Mulai dari kebebasan berpandangan, menentukan jalan hidup, sampai dengan menentukan orientasi seksualnya. Apakah saya setuju dengan kebebasan ini? Tentu ! Tapi anehnya, kebebasan yg dimaksud..pada kenyataannya malah bersifat diskriminatif. Selalu ada perkataan 'orang ketinggalan jaman', 'orang berpikiran sempit', 'orang nggak modern'. Contohnya, kalau ada orang yang mengaku bahwa dia adalah seorang yang tidak setuju dengan homoseksual atau homophobia..pasti dia dianggap orang tidak modern yang tidak menghargai kebebasan. Padahal katanya sekarang jaman bebas berpendapat?! Seharusnya, orang juga bebas dong memiliki pandangan negatif tentang lesbian & homo..

Saya pribadi sampai sekarang menganggap homoseksual adalah sesuatu yang berada diluar batas kewajaran -kalau mau berkata kasar- tidak normal & menyimpang (dengan tidak menyinggung kepribadian & kompetensi mereka sebagai individu). Kenapa sekarang orang antipati terhadap aturan & norma? We're only human..born to make mistakes. Makanya naif banget kalau ada yang bilang "we need no rules!". The world is a crazy place..we need something to keep us sober & sane. Sex is drug..& orang akan selalu menginginkan dosis yang lebih.

Saya akui bahwa orientasi seksual seseorang dipengaruhi oleh keadaan genetisnya. Tapi faktanya, hanya sedikiiiiiiiiiit sekali orang yang memiliki kelainan genetis yang mendorongnya untuk menjadi homoseksual. Sebagian besar menjadi homoseksual karena pilihannya sendiri. Entah berdasarkan pemikiran yang matang..atau hanya karena ketidakmampuannya dalam memegang teguh prinsip - prinsip dasarnya sebagai manusia.With all due respect..saya hanya ingin mengutarakan keterkejutan dan kesedihan saya..melihat banyak orang disekitar saya yang memilih menjadi gay & lesbian!

Tidak ada seorang manusia pun yang diciptakan dan ditakdirkan untuk menjadi seorang homoseksual. Don't blame God untuk setiap pilihan hidup yang dipilih. Saya kasihan dengan orang yang mengatasnamakan ketulusan cinta dan kasih sayang sebagai alasan utama mereka menjadi homoseksual.. it's so deffensive and contains lots of denial.

Siapa pun yang membaca dan tidak sependapat dengan tulisan saya ini, it's ok. Dan siapapun yang setelah membaca tulisan ini kemudian menganggap saya adalah seseorang yang tidak open minded..well dude, saya punya hak untuk bebas berpendapat. Jaman kebebasan kan? Jadi jangan mengintimidasi saya untuk sependapat dengan Anda.

Peace!

Monday, February 12, 2007

Begonya kalau Ngerasa Pintar..

Tahun ini saya tidak memiliki target. Tapi saya memiliki rencana. Bukan rencana spektakuler, yang sudah dikonsep sangat matang. Hanya rencana sederhana yang bisa membuat saya merasa hidup. Rencana tahun ini adalah menuntut ilmu sambil terus merasa bego! I'm not talking about formal education, tapi segala bentuk pembelajaran.

Betapa nikmatnya jadi orang bodoh yang sedang mencari tahu. Tidak ada tekanan, tidak ada ambisi, tidak ada kompetisi, dan tidak ada ketakutan untuk gagal. I'm free like a bird! Bebas belajar apa saja. Saya baru sadar, betapa begonya jadi orang yang merasa pintar dan sok tahu, karena rentan sekali dihantui perasaan takut gagal.

Yang dirasakan oleh seorang pelajar bodoh adalah tantangan. Saat ini saya sedang menantang diri saya sendiri untuk mendalami hal - hal yang sebelumnya tidak pernah saya sentuh.. (a.k.a saya bego di bidang itu..)

1. Menulis.
Waaak! Saya adalah seorang yang selalu mengekspresikan apapun lewat lisan (dan terkadang bahasa tubuh yang berlebihan). Tapi sekarang saya tertantang untuk lebih 'tenang' dalam berpikir dan berekspresi. Guess what, i'm writing a novel now! Hahahaaa.. nothing to lose. Nulis mah nulis aja. Kalau udah jadi mau dikirim ke penerbit ah. Nggak diterima juga tak apeu.. It's fun anyway. (tapi karena belum terlatih menulis, sudah satu bulan lewat..baru sampai halaman 9 novelnya, hehee..)

2. Berbisnis
Ayah sama mamah pasti heran.. Si Ade mau bikin usaha?! Sekali lagi, i've got nothing to lose. Namanya juga lagi belajar.Untung ada si Bule yang bisa ngajarin dan bego - begoin saya. (sadar nggak Le, kalau banyak banget ide - ide gue yang lo tolak?! Hehee..)

3. Berkreasi seni
Kalau ini mah nggak terlalu jauh dari diri saya..cuma nggak diasah aja. Pengen nguatin lagi aja bakatnya. Waktu TK saya jago gambar lho! Yah walaupun udah lama banget..tapi yang penting kan ada bakat. Rencananya mau latihan gambar, design, dan belajar bikin keramik! (siapa tahu nanti bisa melakukan adegan film Ghost sama suami..Oh myyyy Lord, my darling..i've hunger for your love..)

Tidak ada ambisi berlebihan untuk jadi ahli di ketiga hal tersebut. Tapi insyaAllah, saya akan serius menekuninya, untuk terus jadi lebih baik. Nothing to lose memang, tapi saya sadar alangkah baiknya kalau jadi something to achieve, who knows.. Yang pasti Allah sangat menghargai ketekunan dan integritas manusia.

Alaaaah eyke ngomong apeu lagi, hehee.. Biasalah antusiasme freshman.
Bismillah aja..

Thursday, February 8, 2007

Effek dari sebuah blog

It's amazing apa yang bisa kita tahu dari blog orang lain. Mulai dari pengetahuan baru, belajar terbuka akan pendapat orang lain, bla bla bla.., dan kita juga bisa tahu hal - hal personal yang dirasakan atau tidak dirasakan orang lain. It's amazing bagaimana blog orang lain bisa mempengaruhi kita..malah bisa bikin kita sedih!

Recently saya baru membaca blog seorang teman, dan hal itu membuat saya sedih. Nggak tahu apa karena saya terlalu sensistif, terlalu berburuk sangka, atau saya tidak benar - benar tahu apa maksud sebenarnya dari tulisannya.

Dari kata - kata yang tertulis dalam blog, kita bisa tahu seberapa besar atau tidak berartinya diri kita, bahwa banyak sekali yang terlewatkan..entah tentang kebahagiannya, hasratnya, kapan dan kepada siapa dia jatuh cinta, serta perjalanan hidupnya.

Damn, kenapa saya harus merasa sedih sih?!! It's not my business anyway. Dan yang terpenting, itu sudah terjadi..there's nothing i can do about it.

Come on man, stay cool..

Sunday, February 4, 2007

Poem by an African

Poem by an African....Nominated as the best Poem of 2005


When I born, I Black...
When I grow up, I Black...
When I go in Sun, I Black...
When I scared, I Black...
When I sick, I Black...
And when I die, I still Black.......

And you White fella...
When you born, you Pink...
When you grow up, you White...
When you go in Sun, you Red...
When you cold, you Blue...
When you scared, you Yellow...
When you sick, you Green...
And when you die, you Gray........
And you calling me Colored ???????????

Buku yang Keren!

This amazing book was given by my father. Sejujurnya buku ini baru saya baca berbulan - bulan kemudian, karena saat itu sudah tidak ada lagi buku yang bisa saya baca (dan dalam rangka pengiritan, belum bisa beli buku baru lagi). At first i underestimated this book. Saya berpikir, it's just another boring "how to be..." kind of book. Yah buku - buku motivasional yang hanya bisa memberikan efek positif dalam jangka waktu singkat, dan tidak benar - benar bisa merubah hidup saya untuk seterusnya.

Saat itu hidup saya benar - benar hampa. Semua prinsip hidup saya, entah kenapa bisa dibuktikan dengan cara yang tidak terduga, bahwa semuanya tidak benar! Saya adalah seseorang yang selalu berpandangan that 'Life is wonderful'. There's nothing wrong with my life. I have the best family in the whole world, semua orang menyukai dan mengagumi saya, karir saya terus meningkat, selalu berhasil mengenyam pendidikan di sekolah terbaik, pokoknya there's nothing wrong with my life. Tapi ada satu yang tidak saya miliki, yaitu tujuan hidup yang sebenar - benarnya!

Singkatnya, saya tidak pernah benar - benar mengenal Allah dan benar - benar memahami bahwa beribadah kepada-Nya adalah tujuan hidup yang sangat riil dan sempurna. Ibadah selama ini saya konotasikan hanya sebagai sesuatu yang bersifat spiritual, yang bisa membuat saya bahagia di akhirat nanti. Saya tidak pernah menyadari bahwa ibadah itu benar- benar berhubungan dengan kehidupan duniawi. Ibadah itu bisa membuat saya sukses, menjadi pribadi yang terbaik, tegar, bahagia menjalani kehidupan, dan yang terpenting bisa membuat saya mensyukuri nikmat bahwa saya telah dilahirkan ke dunia sebagai manusia.

MasyaAllah, saya baru tahu begitu bermaknanya nama - nama Allah yang Maha Mulia. Begitu dekatnya kehadiran Allah melalui suara hati. Saat ini saya begitu menyadari bahwa selama ini suara hati saya menangis & berteriak ingin didengarkan. Dan betapa bahagianya saya ketika untuk pertama kali saya bisa mendengar suara hati saya.

Ada satu hal lagi yang membuat saya terperanjat, yaitu ketika saya menyadari betapa indah, hebat, dan kerennya ayat- ayat Al-Qur'an! Ayat- ayat yang tertulis di buku ini, membuat saya ingin terus menyelami Al-Qur'an. Tak heran, buku pertama yang saya beli setelah membaca buku ini adalah tafsir Al-Qur'an. Tidak pernah saya merasa sepintar, dan semodern ini ketika saya mempelajari Al-Qur'an. Tidak ada keinginan untuk menjadi sok soleh dan menjadi lebih religius dengan membaca Al-Qur'an. Saya hanya mengikuti suara hati saya, dan melakukannya agar saya bisa menjadi kalifah terbaik untuk Allah. Tak disangka, lewat ibadah InsyaAllah saya bisa menjadi manusia terbaik dimata Allah sekaligus dimata manusia lainnya.

Sejujurnya buku ini belum selesai saya baca. Tidak ada keinginan untuk cepat - cepat menyelesaikannya. Saya ingin benar - benar meresapi setiap makna dari buku ini, pelan - pelan sambil terus menemukan jalan terbaik untuk jadi kalifah Allah yang terbaik.

Sudah sepantasnya saya bersyukur kepada Allah, karena dengan izin dan bimbingan-Nya saya bisa lebih memaknai hidup saya melalui pertemuan dengan buku ini.

Pak Ary Ginanjar Agustian, dengan sepenuh hati saya ingin mengatakan bahwa buku yang Bapak tulis benar - benar sesuatu yang membawa manfaat. Terima kasih.. :)

Mudah - mudahan Allah membukakan jalan agar suatu saat saya bisa bertemu langsung dengan Bapak, agar saya bisa memberikan senyuman tanda terima kasih saya kepada Bapak.

Insya Allah buku yang Bapak tulis ini bisa menjadi sebuah ibadah yang membuat Bapak semakin dicintai oleh Allah, amin..

Saturday, February 3, 2007

Hey, saya punya kekasih baru lho..!

Senangnya punya Kekasih baru! Sebenarnya i've known Him my whole life. Tapi baru benar - benar kenal dan merasa dekat, sejak awal tahun ini. He's perfect! Baiiiiiik banget, jenius, super sabar, so sweet, tegas, kuat, murah hati, pengertian, lembut, penyayang, dan setia bukan main. Yang paling membuat saya jatuh cinta adalah, He loves me & always be there for me no matter what! Dia satu - satunya yang tidak pernah meninggalkan saya, ketika semua orang -bahkan orang-orang yang paling saya cintai & percayai - pergi meninggalkan saya. Dia begitu tulus menyayangi saya, bahkan ketika saya menjadi orang yang paling menyebalkan dan kurang ajar di dunia. Dia yang selalu bilang "Shh shh..everything's gonna be ok.". Dia adalah motivator terbaik yang pernah saya miliki, yang bisa membuat saya bangkit dan berjalan dengan kedua kaki saya mengarungi dunia yang sedang berwarna kelam. Saya selalu menikmati saat - saat bertemu dengannya. Dia selalu saja tersenyum, walaupun saya sedang bad mood, marah - marah, dan menangis di hadapannya.

Hebatnya Kekasih baru saya.. Dia yang membuat saya tahu tujuan hidup saya. Dia selalu berusaha membuat hidup saya bahagia. Selalu memaafkan dan mengerti akan kelemahan dan kesalahan - kesalahan yang saya perbuat. Tidak pernah sedetik pun hidup ini tidak berharga apabila saya bersama dia. Hidup ini begitu hidup!

Sejak saya menyadari begitu berharganya kehadiran Kekasih baru saya ini.. satu - satunya hal yang saya takuti di dunia ini, adalah kehilangan dirinya.

Sayangku.. makasih yah :)